English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : -INDRI-

Rabu, 28 April 2010

" MINDER"...??!! buang jauh dech...!!!

Aku rasa tidak ada manusia yang ingin di lahirkan menjadi orang yang jelek,pastinya kita semua ingin di lahirkan menjadi manusia yang baik..dalam segi rupa dan juga akhlak.Tapi apa mau dikata,kita tidak punya hak untuk memilih,karena semuanya adalah kuasa-NYA.

Sebenarnya orang yang memiliki wajah atau penampilan yang relatif jelek itu tidak selalu apes atau tidak membawa berkah.Banyak kok orang yang jelek tapi kepintarannya di atas rata-rata, yang belum tentu di miliki oleh orang yang berpenampilan baik.

Tanamlah rasa percaya diri karena itu sangat penting,bukan hanya untuk yang cakep yang jelek pun justru sangat penting.

Nah biasanya orang yang berparas jelek itu punya banyak sisi menarik,yuuuk kita baca dan kita pahami...bener tidak sih..?!! hihihi

1.Tidak banyak gangguan untuk berkembang.

orang yang berparas jelek banyak waktu untuk mempelajari sesuatu,kalau orang yang
berparas cakep biasanya sibuk dengan pacaran,di kejar penggemar,atau bahkan sibuk dengan penampilan.

2.Tidak mengalami patah hati yang serius.

mungkin karena sadar diri,makanya menyukai cewek juga dengan biasa saja tapi bukan berarti tidak serius.

3.Mendapatkan jodoh yang baik.

karena tidak neko-neko biasanya cowok ini serius dalam segala hal,dan bukan tidak mungkin bisa mencapai kesuksesan.Nah,kalau sudah sukses bukan tidak mungkin jodoh akan datang,dan karena sukses juga orang yang jelek bisa merubah penampilan dan pastinya bisa mendapatkan jodoh yang cantik atau yang ganteng.

Tapi bukan cantik atau ganteng yang di perlukan untuk membentuk sebuah keluarga yang bahagia,terlalu cantik di fisik saja justru akan menimbulkan masalah.

4.Lebih bisa menjaga kesucian(keperawanan/keperjakaan).

Orang yang jelek biasanya memiliki iman yang kuat,tidak mudah tergoda ajakan utuk melakukan sex bebas,sehingga terhindar dari dosa.
Dan juga bisa mengontrol diri dalam pergaulan,misal menghindari narkoba,minuman keras atau mungkin merokok.

5.Punya kesempatan untuk membuat orang lain terpesona.

Kebanyakan orang berfikir,orang yang berparas atau berpenampilan jelek itu bodoh,ups...jangan salah,tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini,seandainya orang-orang itu bisa mencapai
kesuksesan pastinya orang yang dulunya meremehkan dia akan tercengang atau terpesona.

6.Minim gangguan setelah berkeluarga.

hihihi..orang yang berparas jelek tidak mungkin kan menjadi rebutan..?!! kecuali pengganggu-pengganggu itu cuma mengincar harta nya saja.

7.mengurangi berbagai tindakan kejahatan.

orang yang berparas cakep atau cantik bukan tidak mungkin bisa mengundang kejahatan dari pihak lain,kalau yang berwajah jelek mungkin minim untuk hal itu.


Nah,mulai sekarang kita yang merasa punya paras yang biasa-biasa saja bahkan cenderung jelek,tidak usah risau..apalagi sampai minder.Kita punya banyak kelebihan..apa yang ada pada kita belum tentu ada pada mereka,tanamkan rasa percaya diri dan percayalah
"kita bisa menjadi yang terbaik" .

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blog Template by YummyLolly.com - Header made with PS brushes by gvalkyrie.deviantart.com
Sponsored by Free Web Space